Penyebab Spion Elektrik Mobil Tak Berfungsi

By Automotive Evalube 30 Sep 2024
 

Salah satu komponen penting pada mobil yang berfungsi sebagai alat bantu keselamatan adalah spion. Spion membantu pengemudi untuk meminimalisir area blind spot saat berkendara.

Seiring dengan kemajuan teknologi otomotif, kini sudah tersedia spion elektrik. Jadi, pengemudi tak perlu membuka jendela saat ingin mengatur posisi spion dan tak perlu melipat spion secara manual.

Namun, sayangnya spion elektrik ini cukup rawan alami kerusakan. Pasalnya, posisinya di luar mobil sehingga cukup riskan.

Berikut beberapa penyebab spion elektrik tak berfungsi yang patut dipahami:

1. Pengemudi Lupa Tak Melipat Spion Elektrik

Kebiasaan buruk lupa atau malas menutup spion elektrik bisa jadi penyebab rusaknya komponen ini. Untuk itu, pastikan menutup spion elektrik saat sedang parkir. Apabila spion tak ditutup maka rawan terjadi benturan yang bisa menyebabkan kerusakan.

Pastikan tidak menutup spion elektrik dengan cara manual karena bisa menyebabkan komponen di dalamnya patah.

2. Kemasukan Air atau Kotoran

Air bisa masuk ke sela-sela spion elektrik saat hujan, untuk itu sebaiknya tutup spion elektrik saat hujan agar air tak masuk. Selain air, debu dan kotoran juga bisa masuk ke sela-sela spion. Sebaiknya bersihkan spion secara berkala.

3. Saklar Rusak

Saklar spion elektrik biasanya rusak karena usia pakai. Jadi, pastikan memeriksa saklarnya ya ketika menemukan spion elektrik tak berfungsi.

4. Gear Rusak

Kemungkinan lain kenapa saklar elektrik tak berfungsi adalah gear yang rusak. Gear biasanya aus karena sudah dipakai lama dan perlu diganti dengan yang baru.

5. Sekring Putus

Salah satu penyebab lain dari spion elektrik yang tak berfungsi adalah sekringnya yang putus. Selain mengganti sekring, pastikan untuk memeriksa kondisi kelistrikannya apakah ada yang rusak atau tidak.

Selain beberapa penyebab di atas, bisa juga alasan spion elektrik tak berfungsi karena motor dinamonya rusak. Kerusakan pada dinamo akan membuat spion elektrik tak bisa bergerak secara normal.

Itu dia beberapa penyebab spion elektrik tak bisa bergerak. Biaya perbaikannya cukup bervariasi tergantung jenis spion dan penyebab kerusakannya.