Oli Motor Matic dan Oli Motor Manual, Apa Pembedanya?
By Administrator 06 Des 2022Oli mesin yang digunakan untuk motor matic dan motor manual ternyata memiliki perbedaan. Untuk itu, tak boleh sembarangan memberikan oli ke mesin motor Anda.
Pastikan menggunakan oli mesin yang tepat peruntukannya. Fungsi utama dari oli mesin sendiri adalah untuk menjadi pelumas mesin untuk menjaga performa mesin motor.
Di pasaran, beredar oli motor untuk matic dan manual. Keduanya memiliki perbedaan sehingga tak boleh digunakan sembarangan.
Berikut beberapa perbedaannya:
1. Fungsi oli
Fungsi oli motor matic dan motor manual memiliki sendiri memiliki perbedaan. Oli motor manual berfungsi untuk melumasi mesin sekaligus melumasi perpindahan transmisi gigi. Sedangkan oli motor matic hanya berfungsi untuk melumasi mesin saja.
Dengan perbedaan ini, jangan sekali-kali bagi kalian yang memiliki motor matic menggunakan oli motor manual. Begitu juga sebaliknya.
2. Kekentalan oli
Dari segi kekentalan oli, keduanya juga memiliki perbedaan. Oli motor manual biasanya memiliki bentuk kekentalan oli yang lebih kental daripada motor matic. Hal ini lantaran oli motor manual bekerja lebih keras untuk memastikan proses perpindahan bisa dilakukan sesuai kondisi jalan.
Sedangkan oli motor matic biasanya lebih encer, karena sesuai fungsinya yang hanya memberikan perlindungan terhadap kinerja gesekan antara komponen dalam mesin.
3. Kode oli
Kode oli untuk motor matic dan motor manual juga berbeda. Perbedaan ini sangat mudah diketahui karena hanya tinggal melihat pada kode JASO atau Japanese Automotive Standards Association.
Oli motor matic biasanya menggunakan kode JASO MB. Kode ini menunjukkan bahwa oli tersebut memiliki kandungan Molibdenum yang berfungsi untuk menambah tingkat pelumasan pada mesin.
Sementara oli motor manual menggunakan kode JASO MA. Kode ini menunjukkan jika oli tersebut mengandung zat adiktif berupa senyawa yang berfungsi untuk membuat kopling menjadi presisi.
Jika Anda tetap memaksa menggunakan oli motor matic pada motor manual, maka pergeseran gigi transmisi akan menjadi kasar. Maka dari itu, lebih baik tetap menggunakan oli yang sesuai peruntukannya.
Oli motor Evalube memiliki produk untuk masing-masing motor matic maupun manual. Evalube menjamin kualitas produknya yang akan mengoptimalkan kinerja mesin motor Anda. Gunakan Evalube untuk kenyamanan berkendara Anda.