Penyebab Speedometer Mobil Error atau Tak Akurat
By Automotive Evalube 15 Apr 2024Speedometer dalam mobil sangat penting untuk mengetahui informasi terkait kecepatan mobil hingga ketersediaan bahan bakar. Apabila terjadi kerusakan pada speedometer tentu saja cukup mengganggu karena kita jadi tak bisa mengontrol kecepatan kita.
Untuk itu, penting mengetahui penyebab kerusakan pada speedometer. Ada beberapa kemungkinan jadi penyebab kerusakan speedometer.
Berikut beberapa di antaranya:
- Kelistrikan
Sebab yang paling sering ditemukan dari rusaknya speedometer adalah masalah pada sistem kelistrikan. Kemungkinannya adalah terjadi korsleting karena ada kabel yang putus.
Hal ini menyebabkan aliran listrik pada mobil terhenti secara otomatis sehingga speedometer mati. Untuk mengatasinya bisa mengecek sendiri jalur kabel jika cukup memahami soal kelistrikan pada mobil. Jika tidak, baiknya hubungi teknisi.
- Gearbox Rusak
Gearbox sering juga disebut sebagai transmisi merupakan komponen dalam sistem penggerak kendaraan. Fungsi dari gearbox ini berhubungan dengan pengaturan rasio gigi.
Dalam gearbox ini terdapat gearbox sensor atau sensor kecepatan yang apabila bermasalah atau rusak bisa menyebabkan ketidakakuratan pengukur kecepatan mobil. Akibatnya, informasi yang disampaikan oleh speedometer jadi tidak akurat.
- Kerusakan pada Panel Instrumen
Panel instrumen ini merupakan komponen di dalam speedometer-nya. Apabila terjadi kerusakan pada panel instrumen maka pembacaan jadi tidak akurat.
Untuk mengecek apakah ada kerusakan bisa menggunakan alat bernama scan tool. Apabila tak memiliki alatnya, bisa juga diperiksa di bengkel terdekat.
Kerusakan pada speedometer mungkin terdengar sepele tetapi bisa saja membuat pengendara melaju di kecepatan yang membahayakan. Untuk itu sebaiknya jika curiga ada masalah pada speedometer segera dilakukan pemeriksaan.